Radio MTA-FM Didanai Setan

Radio MTA FM | Radio Didanai Setan | Blog Dillah
Sebetulnya lama juga aku gelisah gundah gulana, benarkan kabar Radio MTA FM didanai setan itu benar adanya, tatkala mendengar radio MTAfm disimpangsiurkan sebagai radio yang didanai setan. Hmmm,, saya pun juga tak mengerti kenapa sampai kabar bohon itu berhembus. Sebuah keanehan luar biasa dahsyat dalam isu aneh itu. Dan saya pun juga tidak mengerti mengapa bisa dikatakan Radio MTA FM didanai oleh Setan? Padahal, bilamana radio ini mati, banyak orang menelpon menanyakan kenapa sampai radionya mati...
Radio MTA Didanai Setan
Entah setan mana yang dimaksudkan oleh si pembawa berita bohong tersebut. Padahal radio MTA Fm merupakan salah satu radio dakwah dari sekian banyak yang ada di belahan bumi Indonesia ini. Bagaimana mungkin setan membiayai dakwah? Lucu! ironis! 
Tentang Radio MTA FM

Radio MTA FM merupakan radio komunitas dakwah yang pertama kalinya mengudara di frekuensi 107,9 MHz. Sejak pertama kali mengudara dari awal tahun 2007, keberadaan Radio MTA FM ternyata mampu menarik para pendengar untuk setia mendengarkan Radio MTA FM diberbagai belahan penjuru area. Format siaran yang dikemas dengan nilai-nilai dakwah dirasa mampu menarik minat para pendengar yang haus akan syari’at Islam berdasarkan Al-qur’an maupun Assunnah.
Seiring berjalannya waktu, atas pertolongan Allah, sejak bulan April 2010 lalu MTA FM bisa didengarkan melalui satelit. Bagi saudaraku pendengar MTA FM yang tidak bisa mendengarkan siaran MTA FM melalui radio FM, bisa mendengarkan melalui Satelit Palapa, Freq 4080 MHz dan S/R 28125 K, Audio kanal Left. Ini merupakan sebuah terobosan progresif dalam hal dakwah radio MTA FM.
Mengingat begitu pentingnya dakwah Islam, diharapkan siaran radio ini bisa dipancarkan ulang dengan pemancar FM kategori komunitas agar masyarakat sekitar bisa ikut pula mendengarkan. Dengan demikian, warga atau masyarakat dapat menangkap siaran ulang Radio MTA FM dari satelit dengan menggunakan radio biasa. Dan setiap harinya, kajian Jihad Pagi disiarkan pada jam 06.00 - 07.00WIB dan jam 14.00 - 15.00 WIB serta pada malam harinya pada jam 20.00 WIB - selesai dengan mengambil rekaman kajian Ahad Pagi beberapa waktu yang lalu.
Alhamdulillah, setelah MTA FM mengudara lewat satelit, banyak saudara kita yang berasal dari luar Jawa, seperti dari Irian Jaya, Sumatra, Kalimantan, Sulawesi dan daerah lainnya yang awalnya belum tahu tentang kajian yang diselenggarakan MTA, kini menjadi tahu dan paham bagaimana kajian MTA itu. Tak jarang, saking penasarannya untuk mengenal kajian di MTA, mereka tak segan menempuh perjalanan jauh untuk datang langsung ke lokasi kajian Ahad Pagi yang diadakan setiap hari Ahad pukul 07.00 WIB-selesai di Gedung Pusat MTA, Jl Ronggowarsito, no 111A, Surakarta. Bahkan ada pula saudara kita yang berasal dari Tasikmalaya rela bermalam di Solo beberapa hari untuk menuntut ilmu dien agar nantinya bisa disampaikan kepada keluarga dan masyarakat sekitar.
Selain dipancarkan lewat satelit, MTA FM juga dipancarkan melalui live streaming di http://111.68.113.198:1079 atau di http://118.82.7.99:8001. Bagi pengguna Blackberry bisa mengakses alamat tersebut. Sedangkan bagi pelanggan  Flexi, Anda juga bisa mendengarkan siaran kami melalui Flexi Radio dengan menekan *55*411079 atau *55*451079 dengan tarif 5,3/menit.
Program Jihad Pagi (Pengajian Ahad Pagi) memang menjadi acara andalan dari Radio MTA FM. Program ini juga menjadi acara favorit para pendengar. Pun demikian, beragam jenis siaran lain dari Radio MTA FM juga menarik untuk didengarkan. Tak hanya acara kajian Islam saja, MTA FM juga menyuguhkan berbagai program yang mencakup semua umur.
Postingan inipun bertujuan untuk menjelaskan bahwasanya Radio MTA FM didanai Setan itu merupakan salah besar. Silahkan saja Anda bertabayyun ke website resmi dari Radio MTAFM, dan simaklah isi radionya pada http://mtafm.com/
Semoga bermanfaat. :D
Download Kumpulan Soal CPNS